• MOU Inisiatif Gotong Royong “Pentahelix” KADIN – ALUDI & para Stakeholder lainnya dalam rangka pencegahan dan pengentasan stunting serta kemiskinan ekstrim dengan tema BERES Bersama Entaskan Stunting

    Selasa, 24 Oktober 2023 – Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) berupaya untuk menentaskan Stunting sekaligus kemiskinan ekstrem yang belum tertuntaskan di Indonesia. Kepala Harian KADIN yakni Yuki Nugrahawan Hanafi, mengatakan, penanganan stunting atau gagal tumbuh tidak bisa lepas dari pengaruh tingkat pemberdayaan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

    Menurutnya, dua hal ini berkaitan erat karena stunting terjadi sejalan dengan tingkat ekonomi masyarakat daerah.
    “Penanganan stunting dan peningkatan kewirausahaan menjadi dua hal untuk kita mencapai Indonesia Emas 2045,” kata Yuki dalam wawancara eksklusif dengan Direktur Pemberitaan Tribun Network, Febby Mahendra Putra, di Kantor Tribun Network.

    Nandana Pawitra selaku Ketua Umum Asosiasi Layanan Urun Dana Indonesia (ALUDI), turut berpartisipasi dalam upaya menentaskan Stunting dan Kemisikinan Ekstrem di Indonesia. KADIN, ALUDI dan bersama dengan Stakeholders lainnya melakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman Pentahelix.

Design a site like this with WordPress.com
Get started